• MAN 4 MADIUN
  • Maju Bermutu Mendunia

MAN 4 MADIUN, NAHKODAI PAGUYUBAN KEHUMASAN MADARASAH KEMENAG KAB MADIUN

Madiun-Kota Caruban (MAN 4 Madiun) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Madiun, H. Irfan Alkhaidari, S.Ag.,M.Pd.I menyerahkan Surat Keputusan (SK) Nomor 370 Tahun 2024 Tentang Penunjukan Pengurus Paguyuban Kehumasan Bidang Teknologi dan Personalia Wakil Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Waka Humas) Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Madiun (18/11/2024) di Aula ‘Arofah Kankemenag setempat.

Nur Habib Mustofa, M.Pd.I Waka Humas MAN 4 Madiun, mewakili pengurus menerima penyerahan SK dari Kepala Kantor Kemenag yang di dampingi Kasubag TU Kankemenag Drs. H. Orbasan Wazir, M.Pd.I dan disaksikan seluruh Pejabat Kankemenag Para Kasi, Penyelenggara, Pengawas, Kepala KUA dan Kepala Madrasah serta Waka Humas Madrasah se Kabupaten Madiun.

Dalam Sambutan bersamaan dengan Pembinaan Apratur Sipil Negara (ASN) dan Sosialisasi Hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Kemenag RI Tahun 2024, Kepala Kantor Kemenag menyampaikan urgensi dan vitalisasi posisi Kehumasan dalam rangka mengelola dan mempublikasikan Kementerian Agama termasuk Madrasah secara positif. “Sebagaimana disampaikan Bapak Menteri Agama, sesuai arahan Bapak Presiden Prabowo, Humas Kemenag harus memenej (mengelola) informasi di lingkungan masing-masing (unit dan satuan kerja)”. “Peran Kehumasan menjadi sangat strategis dan urgen sebagai pengelola informasi dan publikasi kepada publik yang tentu harus di filter dengan baik dan bernilai positif,” Jelas Kepala Kantor.

Usai menerima amanah, Ketua Paguyuban Humas Madrasah menyampaikan “Ini (paguyuban kehumasan) adalah gagasan kekinian Bapak Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Madiun, untuk itu terimakasih Kepada Beliau yang memberikan amanah kepada kami dan segenap pengurus paguyuban kehumasan”. “Ini adalah amanah yang tidak ringan, jadi kami ingin nanti seluruh pengurus saling sinergi dan berkolaborasi bersama ditengah tugas dan fungsi masing-masing yang juga sangat padat, namun kami yakin kerjasama dan saling suport akan membuat tugas baru ini insyaallah bisa dilaksanakan dengan baik”. “Doakan kami (pengurus) semua dalam mengemban amanah ini,” pintanya memohon.

Lebih lanjut, pendidik yang baru saja ditetapkan sebagai salah satu guru inspiratif tingkat Madrasa Aliyah Provinsi Jawa Timur ini menjalaskan, “Prinsipnya kepengurusan Kehumasan Madrasah ini nanti ada dua team, meliputi pertama bidang Teknologi dan kedua Waka Humas itu sendiri”. “Nantinya Pengurus Bidang Teknologi akan selalu berkolaborasi dengan Waka Humas masing-masing dalam kinerja membrending Kemenag melalui satuan kerja masing-masing”, imbuhnya. “Mereka (Bidang Teknologi dan Waka Humas) ya harus bekerjasama saling kolaborasi, mereka berdua satu team namun mempunyai tugas dan fungsi masing-masing, kecuali beberapa teman madrasah kebetulan bidang teknologi sekaligus juga menjadi Waka Humas” urainya mengelaborasi.

“Untuk teman-teman bidang teknologi akan bekerja dengan arahan dan program yang diputuskan pengurus dilevel Kemenag Kabupaten, sedangkan teman-teman Humas akan mensosialisasikan dan mempublikasikan hasil-hasil kinerja pengurus Kabupaten”. “Inilah kerja berkolaborasi,” terang alumni UIN Malang ini.

Ketua paguyuban juga 'menspill' gambaran struktur kepengurusan meliputi pengurus harian, dan pengurus bidang. “Dalam pengurus terdapat enam bidang yaitu pertama Penelitian dan Pengembangan (Litbang), kedua Bidang Websites, ketiga Media Sosial, keempat Bidang Pengendali Mutu (Filterasi), kelima Bidang Pelatihan dan Sumber Daya Manusia (SDM), dan keenam Bidang Sarpras” jelasnya.

"Setelah ini pengurus paguyuban akan segera melakukan rapat kordinasi untuk menyampaikan dan menyamakan visi-misi, orientasi dan program paguyuban, insyaallah akan mendapat pengarahan langsung dari Bapak Kepala Kantor", "So setiap (pengurus) bidang nanti akan membuat programnya kemudian kita plenokan sehingga menjadi program paguyuban Kehumasan Madrasah Kemenag Kabupaten Madiun." "Ditunggu ide-ide brilian dari teman-teman semuanya", pungkasnya.(fa)

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
MAN 4 Madiun Ikuti Upacara Pelantikan Pramuka Garuda oleh Kamabicab Pj. Bupati Madiun.

Madiun-Kota Caruban (MAN 4 Madiun) Sekitar 2.600 anggota Pramuka se Kabupaten Madiun mengikuti pelantikan Pramuka Garuda oleh Kamabicab Pj. Bupati Madiun Ir. Tontro Pahlawanto di Alun-a

01/02/2025 10:02 - Oleh Administrator - Dilihat 62 kali
Keren..! Gelar Lomba Tahlilan, MAN 4 Madiun Peringati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad Saw

Madiun-Kota Caruban (MAN 4 Madiun). Alunan kalimat Laa Ilaaha Illa Alloh atau kalimat Thoyyibah menggema bersambung menyambung nampak sangat jelas di MAN 4 Madiun Jl. H. Agus Salim 6B K

24/01/2025 11:07 - Oleh Administrator - Dilihat 83 kali
Inspektorat Jenderal (Itjen) Kementerian Agama RI, Audit Pendahuluan Operasional Tata Kelola Madrasah (EDM dan e-RKAM)

Madiun-Kota Caruban (MAN 4 Madiun) Audit pendahuluan operasional di lakukan oleh inspektorat jenderal (Itjen) Kementerian Agama Republik Indonesia ke Kantor Kementerian Agama Kabupaten

24/01/2025 08:13 - Oleh Administrator - Dilihat 90 kali
Melaju Bersama UIN Maliki Malang, MAN 4 Madiun Wujudkan Prestasi

Madiun-Kota Caruban (MAN 4 Madiun) Langkah penting dan strategis dilakukan MAN 4 Madiun untuk mewujudkan mimpi besarnya. Bersama Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Mal

30/12/2024 17:45 - Oleh Administrator - Dilihat 136 kali
JAGA KESEHATAN MENTAL SISWA, MAN 4 MADIUN HADIRKAN AKADEMISI

Madiun-Kota Caruban (MAN 4 Madiun) Upaya preventif dalam menjaga kesehatan psikologi siswa dilakukan MAN 4 Madiun dengan mengelar Seminar Kesehatan Mental Remaja (5/12/2024). Kegiatan i

05/12/2024 13:24 - Oleh Administrator - Dilihat 232 kali
NUR HABIB MUSTOFA, GURU INSPIRATIF GTK MADRASAH TAHUN 2024 PROVINSI JAWA TIMUR

Madiun-Kota Caruban (MAN 4 Madiun) Perhelatan Anugrah Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah Tahun 2024 Provinsi Jawa Timur menjadi momen prestasi bagi MAN 4 Madiun. Dengan diraihn

19/11/2024 15:36 - Oleh Administrator - Dilihat 786 kali
KAKANKEMENAG KAB. MADIUN, SOSIALISASIKAN HASIL RAKERNAS KEMENTERIAN AGAMA TAHUN 2024

Madiun-Kota Caruban (MAN 4 Madiun) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Madiun H. Irfan Alkhaidari, S.Ag.,M.Pd.I menyampaikan sosialisasi hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Keme

18/11/2024 13:55 - Oleh Administrator - Dilihat 97 kali
RESIK-RESIK MEMBENTUK KARAKTER ANNADHOFATU MINAL IMAN

Madiun-Kota Caruban (MAN 4 Madiun) Jumat (14/11/2024) dilaksanakan kegiatan kebersihan ‘Resik-resik’ pada even Jumat bersih di MAN 4 Madiun. Kegiatan positif ini diikuti ole

15/11/2024 16:12 - Oleh Administrator - Dilihat 125 kali
JUM’AT MANIS, MENJAGA ISTIQAMAH KHATMIL AL-QUR’AN

Madiun-Kota Caruban (MAN 4 Madiun) Jam’iyatul Quro wal Hufadh (JQH) MAN 4 Madiun melaksanakan kegiatan khataman Al Qur’an rutin yang dimulai setelah pembiasaan pagi salat Du

15/11/2024 15:39 - Oleh Administrator - Dilihat 140 kali
KANKEMENAG KABUPATEN MADIUN BUKA PELAKSANAAN AKGTK TAHAP 2 TILOK MAN 4 MADIUN

Madiun-Kota Caruban (MAN 4 Madiun) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Madiun H. Irfan Alkhaidari, S.Ag.,M.Pd.I mengutarakan keinginannya seluruh peserta Asesmen Kompetensi Guru d

12/11/2024 10:40 - Oleh Administrator - Dilihat 168 kali